Iklan
Sebagian Pengungsi Gempa Mencari Tempat Tinggal Lebih Nyaman
Terdampak cuaca tidak menentu hingga kesulitan air bersih, pengungsi gempa Cianjur memilih pergi mencari tempat yang lebih nyaman.
CIANJUR, KOMPAS β Setelah enam hari tinggal di tenda darurat, sebagian pengungsi gempa Cianjur memilih pergi ke rumah kerabatnya. Terdampak cuaca tidak menentu hingga kesulitan air bersih membuat mereka memilih pergi mencari tempat yang lebih nyaman.
Wahyudin (39), warga RW 005 Desa Gasol, Kecamatan Cugenang, misalnya, memindahkan istri dan tujuh anaknya dari pengungsian yang terletak tidak jauh dari rumahnya yang runtuh akibat gempa. Dia khawatir anak-anaknya sakit. Pada malam hari, anak-anaknya kerap kedinginan tidur di tenda darurat.