logo Kompas.id
β€Ί
Nusantaraβ€ΊCari Peluang Investasi, Duta...
Iklan

Cari Peluang Investasi, Duta Besar AS dan Kanada Kunjungi Batam

Duta Besar AS dan Duta Besar Kanada mengunjungi Batam. Mereka diajak melihat peluang investasi di bidang teknologi digital dan perawatan pesawat.

Oleh
PANDU WIYOGA
Β· 1 menit baca
Dari kiri ke kanan: Wali Kota Batam Muhammad Rudi, Duta Besar Kanada untuk Indonesia Nadia Burger, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, Duta Besar AS untuk Indonesia Sung Y Kim, dan Gubernur Kepulauan Riau Ansar Ahmad saat mengunjungi Kawasan Ekonomi Khusus Nongsa, Batam, Kepri, Jumat (4/11/2022).
PANDU WIYOGA

Dari kiri ke kanan: Wali Kota Batam Muhammad Rudi, Duta Besar Kanada untuk Indonesia Nadia Burger, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, Duta Besar AS untuk Indonesia Sung Y Kim, dan Gubernur Kepulauan Riau Ansar Ahmad saat mengunjungi Kawasan Ekonomi Khusus Nongsa, Batam, Kepri, Jumat (4/11/2022).

BATAM, KOMPAS β€” Duta Besar Amerika Serikat untuk Indonesia dan Duta Besar Kanada untuk Indonesia mengunjungi sejumlah kawasan industri di Batam, Kepulauan Riau, untuk melihat peluang investasi. Investasi di bidang teknologi digital dan perawatan pesawat menjadi prioritas utama dalam kesempatan itu.

Dalam kunjungan itu, Duta Besar AS dan Duta Besar Kanada didampingi Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, Gubernur Kepulauan Riau Ansar Ahmad, dan Wali Kota Batam Muhammad Rudi. Mereka mengunjugi Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Batam Aero Technic, KEK Nongsa, dan pabrik perakitan telepon seluler PT Sat Nusapersada, Jumat (4/11/2022).

Editor:
CORNELIUS HELMY HERLAMBANG
Bagikan