Iklan
Kasus Aktif PMK di Jabar Capai 1.932 Hewan, Pemerintah Dorong Vaksinasi Ternak
Berdasarkan data BNPB, capaian vaksinasi di Jabar kurang dari 2 persen. Pemberian vaksinasi terus dikejar untuk melindungi ternak di Jabar yang mencapai 12 juta ekor tersebut.
BANDUNG, KOMPAS β Hewan ternak yang terpapar penyakit mulut dan kuku atau PMK di Jawa Barat masih menyentuh ribuan kasus. Pemerintah diharapkan mengejar target vaksinasi untuk 12 juta total populasi hewan ternak di Jabar untuk mengurangi persebaran.
Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana Letnan Jenderal TNI Suharyanto memaparkan, hingga Oktober ini, temuan kasus aktif PMK di Jabar mencapai 1.932 hewan. Kabupaten Sumedang menjadi wilayah terbanyak dengan temuan 481 kasus, lalu menyusul Sukabumi sebanyak 392 kasus.