logo Kompas.id
β€Ί
Nusantaraβ€ΊPengembangan 49 Obyek Wisata...
Iklan

Pengembangan 49 Obyek Wisata Potensial dalam Kawasan Hutan Masih Terkendala

Sebanyak 49 obyek wisata alam yang ada di dalam kawasan hutan di Sumsel akan dikembangkan untuk menggerakkan perekonomian masyarakat. Selama ini, banyak obyek wisata yang tidak tergarap optimal karena beragam kendala.

Oleh
RHAMA PURNA JATI
Β· 1 menit baca
Seorang pengunjung sedang berjalan melewati plang nama Punti Kayu di Palembang, Sumatera Selatan, Minggu (20/6/2021). Taman Wisata Alam Punti Kayu menawarkan suasana hutan di tengah Kota Palembang. Lahan seluas 40 hektar ini dipenuhi dengan tanaman pinus dan beragam tanaman peneduh lain.
RHAMA PURNA JATI

Seorang pengunjung sedang berjalan melewati plang nama Punti Kayu di Palembang, Sumatera Selatan, Minggu (20/6/2021). Taman Wisata Alam Punti Kayu menawarkan suasana hutan di tengah Kota Palembang. Lahan seluas 40 hektar ini dipenuhi dengan tanaman pinus dan beragam tanaman peneduh lain.

PALEMBANG, KOMPAS β€” Sebanyak 49 obyek wisata alam yang ada di dalam kawasan hutan di Sumatera Selatan akan dikembangkan untuk menggerakkan perekonomian masyarakat setempat. Selama ini, banyak obyek wisata yang tidak tergarap optimal karena beragam kendala, mulai dari kurangnya modal hingga promosi.

Hal ini mengemuka dalam diskusi bertajuk Pemanfaatan Hutan Lindung sebagai Investasi Hijau pada Sektor Pariwisata di Palembang, Sumatera Selatan, Kamis (15/9/2022). Kepala Seksi Pengembangan Hutan Hak Dinas Kehutanan Sumatera Selatan Trisia Ranti Fani mengatakan, dari total 3,4 juta hektar lahan hutan di Sumsel, sekitar 17 persen atau sebesar 577.327 hektar merupakan kawasan hutan lindung.

Editor:
AGNES BENEDIKTA SWETTA BR PANDIA
Bagikan