logo Kompas.id
β€Ί
Nusantaraβ€ΊJatim Kaji Penggunaan BTT...
Iklan

Jatim Kaji Penggunaan BTT untuk Atasi Dampak Kenaikan Harga BBM

Jatim kaji penggunaan dana belanja tak terduga atau BTT Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah tahun berjalan untuk mengatasi dampak kenaikan harga bahan bakar minyak di sektor ekonomi dan sosial.

Oleh
RUNIK SRI ASTUTI, SIWI YUNITA CAHYANINGRUM
Β· 1 menit baca
Petugas kepolisian Polsek Singosari bersama anggota Koramil 0818/26 Singosari berjaga setelah kenaikan harga BBM di salah satu SPBU di Kabupaten Malang, Jawa Timur, Sabtu (3/9/2022).
KOMPAS/BAHANA PATRIA GUPTA

Petugas kepolisian Polsek Singosari bersama anggota Koramil 0818/26 Singosari berjaga setelah kenaikan harga BBM di salah satu SPBU di Kabupaten Malang, Jawa Timur, Sabtu (3/9/2022).

SURABAYA, KOMPAS β€” Pemerintah Provinsi Jawa Timur mengkaji penggunaan dana belanja tak terduga atau BTT Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah tahun berjalan untuk mengatasi dampak kenaikan harga bahan bakar minyak di sektor ekonomi dan sosial. Prioritasnya, di antaranya, mengendalikan laju inflasi daerah seiring naiknya harga bahan bakar.

Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa mengatakan, pihaknya sedang melakukan exercise atau kajian menyikapi Surat Edaran Mendagri terkait penggunaan Belanja Tidak Terduga (BTT) untuk mengendalikan laju inflasi di daerah. Kenaikan harga BBM bersubsidi dan nonsubsidi akan memengaruhi secara langsung maupun tidak langsung volatile food atau gejolak inflasi bahan pangan.

Editor:
SIWI YUNITA CAHYANINGRUM
Bagikan