logo Kompas.id
β€Ί
Nusantaraβ€ΊJaringan Listrik Tersambung,...
Iklan

Jaringan Listrik Tersambung, Pengungsi Erupsi Semeru Didorong Kian Produktif

Kehadiran fasilitas listrik di lokasi hunian sementara dan hunian tetap pengungsi Semeru tidak hanya menambah kenyamanan tempat tinggal. Kehadiran listrik mendorong produktivitas pengungsi dan menggerakkan ekonomi.

Oleh
RUNIK SRI ASTUTI
Β· 1 menit baca
Suasana kawasan hunian tetap bagi korban erupsi Gunung Semeru di Desa Sumbermujur, Kecamatan Candipuro, Kabupaten Lumajang, Provinsi Jawa Timur, Kamis (2/6/2022).
KOMPAS/CYPRIANUS ANTO SAPTOWALYONO

Suasana kawasan hunian tetap bagi korban erupsi Gunung Semeru di Desa Sumbermujur, Kecamatan Candipuro, Kabupaten Lumajang, Provinsi Jawa Timur, Kamis (2/6/2022).

LUMAJANG, KOMPAS β€” Sebanyak 1.951 hunian sementara dan hunian tetap warga terdampak erupsi Gunung Semeru di Desa Sumbermujur, Kecamatan Candipuro, Lumajang, Jawa Timur, mulai teraliri listrik. Kehadiran fasilitas tersebut tidak hanya menambah kenyamanan tempat tinggal, tetapi diharapkan mendorong produktivitas pengungsi dan menggerakkan ekonomi lokal.

Penyambungan jaringan listrik di hunian sementara dan hunian tetap tersebut dilakukan Senin (27/6/2022). Dalam kesempatan itu, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa didampingi Bupati Lumajang Thoriqul Haq dan General Manajer PLN Unit Induk Distribusi Jawa Timur (UID Jatim) Lasiran secara simbolis menyalakan lampu penerangan di salah satu rumah pengungsi erupsi Semeru.

Editor:
GREGORIUS MAGNUS FINESSO
Bagikan