Anies: Komunitas Pinrang Gerakkan Ekonomi Ibu Kota
Dalam konteks kontribusi terhadap wilayah DKI, Anies berharap komunitas Pinrang ikut menyesuaikan diri dengan perkembangan Jakarta menuju kota global.
JAKARTA, KOMPAS - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengapresiasi keberadaan komunitas perantau asal Kabupaten Pinrang di Ibu Kota Jakarta dan sekitarnya. Etos kerja diaspora asal Provinsi Sulawesi Selatan tersebut setidaknya ikut serta menggerakkan roda perekonomian di Jakarta, selaras upaya mewujudkan kota ini setara dengan kota-kota dunia lainnya.
βKami berterima kasih atas kontribusi masyarakat Pinrang dan masyarakat Sulawesi Selatan pada umumnya di Ibu Kota ini. Komunitas Pinrang hampir pasti pada umumnya bergerak di sektor swasta, sehingga tentunya ikut serta menggerakkan perekonomian,β kata Anies dalam pembukaan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Badan Pengurus Pusat (BPP) Kerukunan Keluarga Pinrang (KKP) di Hotel Kartika Chandra, Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Minggu (26/6/2022) petang. Kegiatan rakernas berlangsung Minggu malam hingga jelang Senin (27/6) dinihari.