BI: Inflasi Indonesia Masih Terkendali
Pertumbuhan ekonomi Indonesia diproyeksikan positif. Pertumbuhan inflasi di Indonesia dinilai masih terkendali. Pengaruh global juga masih dapat dikendalikan.
BADUNG, KOMPAS — Pertumbuhan ekonomi Indonesia diproyeksikan positif. Bank Indonesia menilai pertumbuhan inflasi Indonesia masih terkendali sehingga bank sentral di Indonesia tidak harus menaikkan suku bunga acuan dalam kondisi saat ini.
Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo menyatakan, indeks harga konsumen (IHK) diperkirakan mencapai 4,2 persen, tetapi situasi itu dinilai masih terkendali. Melalui tayangan video yang ditampilkan dalam seminar bertajuk ”Managing Inflation to Boost Economic Growth”, yang diselenggarakan Institute for Development of Economics and Finance (Indef) di Nusa Dua, Badung, Bali, Rabu (15/6/2022), Perry menyebutkan, pengaruh kenaikan harga energi dan harga pangan global terhadap perubahan inflasi dalam negeri masih dapat dikendalikan.