logo Kompas.id
β€Ί
Nusantaraβ€ΊCalon Jemaah Haji Embarkasi...
Iklan

Calon Jemaah Haji Embarkasi Banjarmasin Mulai Diberangkatkan Menuju Madinah

Calon jemaah haji embarkasi Banjarmasin mulai diberangkatkan menuju Madinah, Arab Saudi. Dalam kelompok terbang atau kloter pertama, ada 360 orang jemaah dan petugas haji yang berangkat.

Oleh
JUMARTO YULIANUS
Β· 1 menit baca
Calon jemaah haji embarkasi Banjarmasin dalam kelompok terbang (kloter) pertama antre untuk melewati pemeriksaan sinar-X di Asrama Haji Embarkasi Banjarmasin di Banjarbaru, Kalimantan Selatan, Minggu (12/6/2022) malam.
KOMPAS/JUMARTO YULIANUS

Calon jemaah haji embarkasi Banjarmasin dalam kelompok terbang (kloter) pertama antre untuk melewati pemeriksaan sinar-X di Asrama Haji Embarkasi Banjarmasin di Banjarbaru, Kalimantan Selatan, Minggu (12/6/2022) malam.

BANJARBARU, KOMPAS – Calon jemaah haji embarkasi Banjarmasin mulai diberangkatkan menuju Madinah, Arab Saudi, Minggu (12/6/2022) malam. Dalam kelompok terbang atau kloter pertama ini, ada 360 orang jemaah dan petugas haji yang berangkat.

Keberangkatan kloter pertama calon jemaah haji embarkasi Banjarmasin dilepas langsung oleh Gubernur Kalimantan Selatan Sahbirin Noor. Acara pelepasan calon jemaah haji digelar di Aula Asrama Haji Embarkasi Banjarmasin di Banjarbaru. Turut hadir dalam acara pelepasan itu Ketua DPRD Kalsel Supian HK.

Editor:
MOHAMAD FINAL DAENG
Bagikan