Meski Anggaran Siap, Sidoarjo Belum Berani Janjikan Layanan Mudik Gratis
Meski telah mengalokasikan anggaran untuk layanan mudik secara gratis, Sidoarjo belum berani menjanjikan pelaksanaan layanan tersebut. Pemda menunggu kebijakan Kementerian Perhubungan dan Pemprov Jatim.
SIDOARJO, KOMPAS β Pemerintah Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur, telah mengalokasikan anggaran untuk layanan mudik Lebaran secara gratis bagi masyarakat. Namun, pemkab belum berani menjanjikan pelaksanaan layanan tersebut karena menunggu kepastian kebijakan dari pemerintah di tingkat pusat dan kesiapan mitra penyelenggara lainnya.
Kebijakan pemerintah di tingkat pusat yang memperbolehkan aktivitas mudik pada Lebaran tahun ini meski pandemi Covid-19 belum sepenuhnya teratasi sudah diantisipasi oleh Pemerintah Kabupaten Sidoarjo. Melalui Dinas Perhubungan Sidoarjo, pemkab telah mengalokasikan biaya penyelenggaraan mudik gratis pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) tahun berjalan.