logo Kompas.id
β€Ί
Nusantaraβ€ΊJatim Buka Layanan Vaksin...
Iklan

Jatim Buka Layanan Vaksin Seusai Tarawih hingga Operasikan Gerai 24 Jam

Beragam daya terus dikerahkan untuk mendongkrak capaian vaksinasi dosis penguat dari 10 persen menjadi 30 persen saat Lebaran. Selain vaksinasi rutin, Polda Jatim membuka gerai di pusat perbelanjaan dan seusai Tarawih.

Oleh
RUNIK SRI ASTUTI
Β· 1 menit baca
Warga menanyakan porses pendaftaran vaksinasi yang diselenggrakan oleh Kepolisian Resor Kota Sidoarjo di Masjid Agung Sidoarjo, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur, Selasa (5/4/2022). Vaksinasi keliling yang diselenggarakan oleh Polresta Sidoarjo itu dilakukan seusai shalat Tarawih. Hal tersebut dilakukan agar masyarakat bisa lebih tenang dalam menjalankan ibadah puasa. Vaksinasi yang diberikan merupakan dosis ketiga atau penguat.
KOMPAS/BAHANA PATRIA GUPTA

Warga menanyakan porses pendaftaran vaksinasi yang diselenggrakan oleh Kepolisian Resor Kota Sidoarjo di Masjid Agung Sidoarjo, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur, Selasa (5/4/2022). Vaksinasi keliling yang diselenggarakan oleh Polresta Sidoarjo itu dilakukan seusai shalat Tarawih. Hal tersebut dilakukan agar masyarakat bisa lebih tenang dalam menjalankan ibadah puasa. Vaksinasi yang diberikan merupakan dosis ketiga atau penguat.

SIDOARJO, KOMPAS β€” Layanan setelah shalat Tarawih hingga mengoperasikan gerai 24 jam menjadi beberapa upaya menggenjot angka vaksinasi penguat Covid-19 di Jawa Timur. Tujuan utamanya guna meningkatkan angka capaian dari 10 persen menjadi 30 persen saat Lebaran.

Berdasarkan data Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Jatim, sampai Selasa (5/4/2022), sasaran vaksinasi secara total sebanyak 31.826.206 orang. Mereka merupakan tenaga kesehatan, petugas publik, kelompok lanjut usia, masyarakat rentan, masyarakat umum, remaja usia 12-17 tahun, dan anak-anak.

Editor:
CORNELIUS HELMY HERLAMBANG
Bagikan