Siapkan Syarat Bepergian, Warga yang Mengikuti Vaksinasi di Pontianak Meningkat
Warga yang mengikuti vaksinasi penguat di Kota Pontianak, Kalimantan Barat, meningkat dua hari terakhir. Sebagian mengaku menyiapkan diri untuk syarat bepergian.
PONTIANAK, KOMPAS β Warga yang mengikuti vaksinasi Covid-19 di Kota Pontianak, Kalimantan Barat, menunjukkan tren meningkat dua hari terakhir dengan pemberian dominasi vaksinasi penguat. Selain mengikuti anjuran pemerintah guna meningkatkan imunitas tubuh, warga mengikuti vaksinasi penguat juga persiapan untuk bepergian.
Kepala Dinas Kesehatan Kota Pontianak Sidig Handanu, Rabu (30/3/2022), menuturkan, peningkatan warga yang mengikuti vaksinasi baru terjadi dua hari terakhir, khususnya di Pontianak Convention Centre (PCC), sebagai salah satu sentra vaksinasi. Sebelumnya, hanya sekitar 100 warga yang mengikuti vaksin per hari.