Iklan
Genjot Syarat Mudik, Vaksinasi Dosis Ketiga di Papua dan Papua Barat Terus Meningkat
Puluhan ribu warga di Papua dan Papua Barat telah mendapatkan vaksinasi dosis ketiga. Pemerintah di kedua provinsi terus menggenjot cakupan vaksinasi jelang liburan Lebaran pada tahun ini.
JAYAPURA, KOMPAS β Masyarakat yang menerima vaksin dosis ketiga di Provinsi Papua dan Papua Barat terus meningkat dalam tiga bulan terakhir. Upaya ini juga untuk memastikan masyarakat yang hendak melaksanakan perjalanan mudik pada liburan Idul Fitri tahun ini tidak mudah terpapar Covid-19.
Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Provinsi Papua Aaron Rumainum, di Jayapura, mengatakan, dalam tiga bulan terakhir, cakupan vaksinasi penguat sudah mencapai 57.655 orang. Sebelumnya, pada Desember 2021 masih sekitar 1.000 orang.