logo Kompas.id
β€Ί
Nusantaraβ€ΊHarga Diserahkan ke Pasar,...
Iklan

Harga Diserahkan ke Pasar, Minyak Goreng Masih Langka di Makassar

Hingga kini, minyak goreng di Makassar masih saja langka dan harganya kian melambung. Warga berharap pemerintah bisa menjamin ketersediaan barang ini, terlebih jelang Ramadhan.

Oleh
RENY SRI AYU ARMAN
Β· 1 menit baca
Minyak goreng kemasan yang dijual pedagang di Pasar Santa, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (15/3/2022).
Kompas/Priyombodo

Minyak goreng kemasan yang dijual pedagang di Pasar Santa, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (15/3/2022).

MAKASSAR, KOMPAS β€” Keputusan pemerintah melepas harga minyak goreng kemasan mengikuti mekanisme pasar membuat barang kebutuhan pokok ini mulai muncul di Makassar, Sulawesi Selatan. Namun, jumlahnya tetap saja masih terbatas dengan harga yang kian tinggi.

Hingga Kamis (17/3/2022), minyak goreng kemasan masih cukup sulit didapatkan di sejumlah tempat di Makassar. Sejumlah toko swalayan yang mulai memajang minyak goreng juga masih membatasi pembelian. Ada yang mensyaratkan pembelian hanya 2 liter, ada pula yang hanya menjual kepada pemegang kartu keanggotaan.

Editor:
MOHAMAD FINAL DAENG
Bagikan