Iklan
Selain Kerusakan, Cuaca Ekstrem di Sulsel Sebabkan Tiga Korban Tewas
Cuaca buruk masih membayangi Sulsel. Banjir, longsor, dan angin kencang dalam empat hari terakhir telah menimbulkan korban jiwa dan harta benda.
MAKASSAR, KOMPAS β Bencana hidrometeorologi yang melanda Sulawesi Selatan empat hari terakhir tak hanya menyebabkan berbagai kerusakan. Setidaknya ada tiga korban meninggal yang dievakuasi tim SAR dari dua lokasi berbeda.
Dua korban tewas akibat perahu pecah di Makassar pada Minggu (20/2/2022) malam, berturut-turut ditemukan pada Senin dan Selasa (21-22/2). Keduanya adalah Roki (54) yang ditemukan pada Senin pagi dan Saleh (60) yang ditemukan pada Selasa.