logo Kompas.id
β€Ί
Nusantaraβ€ΊPelesiran Berujung Pilu di...
Iklan

Pelesiran Berujung Pilu di Bukit Bego

Kecelakaan bus wisata di Bantul diwarnai kisah mencekam. Menjelang kecelakaan, bus tak bisa dikendalikan hingga membuat penumpang berteriak histeris. Bus pembawa pekerja konfeksi itu sudah tak nyaman sejak awal.

Oleh
HARIS FIRDAUS
Β· 1 menit baca
Petugas kepolisian mengecek kondisi bus pariwisata yang mengalami kecelakaan tunggal di Kecamatan Imogiri, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, Minggu (6/2/2022) sore.
KOMPAS/HARIS FIRDAUS

Petugas kepolisian mengecek kondisi bus pariwisata yang mengalami kecelakaan tunggal di Kecamatan Imogiri, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, Minggu (6/2/2022) sore.

Kecelakaan bus pariwisata di dekat kawasan Bukit Bego, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, Minggu (6/2/2022) siang, diwarnai kisah mencekam para penumpang. Niat pelesiran para pekerja konfeksi ke tempat-tempat wisata nge-hits di Yogyakarta itu pun berujung pilu.

Danarto (38) terduduk lesu di ruang perawatan Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Bantul, Senin (7/2/2022) pagi. Perban besar tampak membalut dahi dan paha kanannya. Sementara itu, di tangan kiri Danarto terpasang selang untuk memasukkan cairan infus.

Editor:
GREGORIUS MAGNUS FINESSO
Bagikan