Pembelajaran Tatap Muka di Surakarta Dievaluasi
Kasus positif Covid-19 bermunculan dari lingkungan sekolah di Surakarta, Jawa Tengah. Pelaksanaan pembelajaran tatap muka akan dievaluasi. Ada dorongan agar peserta pembelajaran tatap muka dibatasi menjadi 50 persen.
SURAKARTA, KOMPAS β Kasus positif Covid-19 bermunculan dari lingkungan sekolah di Kota Surakarta, Jawa Tengah. Pelaksanaan pembelajaran tatap muka akan dievaluasi. Ada dorongan agar peserta pembelajaran tatap muka dibatasi menjadi 50 persen dari kapasitas kelas.
Kepala Dinas Kesehatan Kota Surakarta Siti Wahyuningsih mengungkapkan, hingga Kamis (3/2/2022), terdapat 13 sekolah, dari jenjang SD hingga SMA, yang ditemukan kasus positif Covid-19. Jumlahnya mencapai 43 kasus. Diperkirakan penambahan kasus masih bisa terjadi mengingat penelusuran kontak erat terus dilakukan.