VAKSINASI PENGUAT
Vaksin ”Booster” di Surakarta Dimulai 14 Januari
Pemkot Surakarta akan memulai vaksinasi penguat atau ”booster” pada 14 Januari 2022. Vaksinasi dilakukan bertahap dengan sasaran awal warga lansia karena stok vaksin terbatas.
/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F12%2F4a8dd639-9cf0-4f78-b4b5-307a207f89e0_jpg.jpg)
Seorang anak saat mengikuti vaksinasi Covid-19, di SD Negeri Kleco 1, Kota Surakarta, Jawa Tengah, Selasa (21/12/2021).
SURAKARTA, KOMPAS — Pemerintah Kota Surakarta akan memulai vaksinasi penguat atau booster pada 14 Januari 2022. Pelaksanaannya mundur dua hari dibandingkan permintaan Presiden Joko Widodo. Vaksinasi dilakukan bertahap dengan sasaran awal warga lansia karena jumlah stok vaksin terbatas.
”Ini butuh waktu buat persiapan. Stok vaksin juga terbatas. Tetapi, tenang saja, vaksinasi ketiga akan segera kami mulai 14 Januari nanti,” kata Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka, di Kompleks Balai Kota Surakarta, Jawa Tengah, Rabu (12/1/2022).