Bali Terus Berupaya Kendalikan Pandemi Covid-19
Merebaknya varian Omicron di tengah pandemi Covid-19 diupayakan tidak memengaruhi persiapan Indonesia, khususnya Bali, menjadi tuan rumah forum G-20. Bali terus berupaya menjaga kondisi pandemi Covid-19 yang melandai.
GIANYAR, KOMPAS β Masih berlangsungnya pandemi Covid-19 dan munculnya kasus penyakit Covid-19 varian Omicron di Indonesia diharapkan tidak berdampak terhadap persiapan Indonesia, terutama Bali, sebagai tuan rumah pertemuan forum G-20. Melalui kerja sama dan sinergi seluruh pemangku kepentingan dan komponen masyarakat, Bali berupaya agar kondisi penanganan pandemi Covid-19 yang sudah landai tetap terkendali.
Secara umum, menurut Gubernur Bali Wayan Koster, pandemi Covid-19 di Bali sudah terkendali dan tertangani dengan baik. Indikatornya, antara lain, angka positivitas (positivity rate) Bali berada di kisaran 0,03 persen dan angka kesembuhan sekitar 96,4 persen. Jumlah pasien sembuh rata-rata lebih banyak dibandingkan jumlah kasus baru secara harian.