Listrik Menyala 24 Jam, Kado Manis Akhir Tahun bagi Enam Desa di Kalsel
Enam desa di sekitar Waduk Riam Kanan, Kalimantan Selatan, mulai menikmati nyala listrik 24 jam setelah bertahun-tahun listrik hanya menyala pada malam hari. Hal itu diharapkan mendorong pertumbuhan ekonomi lokal.
BANJARBARU, KOMPAS β Enam desa di sekitar Waduk Riam Kanan, Kalimantan Selatan, mulai menikmati nyala listrik selama 24 jam setelah bertahun-tahun lamanya listrik hanya menyala pada malam hari. Penyalaan listrik 24 jam itu menjadi kado manis di akhir tahun 2021 serta diharapkan mendorong pertumbuhan ekonomi warga dan perkembangan wilayah desa.
Peresmian penyalaan listrik 24 jam di enam desa yang terletak di sekitar Waduk Riam Kanan, Kecamatan Aranio, Kabupaten Banjar dilakukan secara simbolis bersamaan dengan peresmian Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) terbesar di Kalimantan, di Kota Banjarbaru, Kamis (30/12/2021).