logo Kompas.id
β€Ί
Nusantaraβ€ΊHujan di Pegunungan Meratus,...
Iklan

Hujan di Pegunungan Meratus, Banjir Terjang Tiga Kabupaten di Kalsel

Banjir mulai menerjang wilayah tiga kabupaten di Kalimantan Selatan akibat tingginya curah hujan, terlebih di daerah Pegunungan Meratus. Semua warga diminta waspada karena masih ada potensi hujan dan banjir susulan.

Oleh
JUMARTO YULIANUS
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/NR8d7XFnoWK6Qp-jiqyATUv8CDU=/1024x576/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F11%2F20211115tagana-banjir-hulu-sungai-tengah_1636977235.jpeg
TAGANA KALSEL

Warga melintasi jalan raya yang digenangi banjir di depan Gedung DPRD Kabupaten Hulu Sungai Tengah, Barabai, Kalimantan Selatan, Senin (15/11/2021).

BANJARMASIN, KOMPAS β€” Banjir menerjang tiga kabupaten di Kalimantan Selatan akibat tingginya curah hujan, terlebih di daerah Pegunungan Meratus. Warga diminta waspada karena masih ada potensi hujan di daerah pegunungan.

Markas Komando (Mako) Taruna Siaga Bencana (Tagana) Provinsi Kalsel di Banjarmasin, Senin (15/11/2021), mencatat dan melaporkan, ada tiga kabupaten di Kalsel yang dilanda banjir, yaitu Hulu Sungai Selatan, Hulu Sungai Tengah, dan Balangan. Ketiga kabupaten tersebut berada di kaki Pegunungan Meratus.

Editor:
Siwi Yunita
Bagikan