Layanan Vaksinasi di Kalbar Kian Dipermudah
Pelayanan vaksinasi Covid-19 kian didekatkan kepada masyarakat melalui penambahan sentra-sentra vaksinasi di Pontianak, Kalimantan Barat. Dengan kebijakan itu diharapkan cakupan vaksinasi dapat semakin cepat bertambah.
PONTIANAK, KOMPAS — Upaya memperluas cakupan vaksinasi Covid-19 terus dilakukan di Kalimantan Barat, salah satunya dengan kegiatan ”Gebyar Vaksinasi” di sejumlah lokasi. Masyarakat pun merasa lebih mudah mengakses layanan vaksinasi karena pendaftaran bisa dilakukan secara manual di lokasi.
Pemerintah terus berupaya mendekatkan layanan vaksinasi Covid-19 kepada masyarakat. Pada Minggu (3/10/2021), lokasi vaksinasi terdapat di sejumlah lokasi. Lokasi vaksinasi tersebut, antara lain, di Sekolah Terpadu, Kecamatan Pontianak Timur, Kantor Lurah Siantan Hulu, dan Tugu Khatulistiwa.