Uji Coba Buka Tiga Destinasi Wisata di DIY dengan Aplikasi Peduli Lindungi
Kebun Binatang Gembira Loka, Taman Tebing Breksi, dan Hutan Pinus Sari diizinkan buka kembali. Hanya Gembira Loka yang memastikan buka hari Selasa (14/9/2021).
YOGYAKARTA, KOMPAS β Tiga destinasi wisata di Daerah Istimewa Yogyakarta, yakni Kebun Binatang Gembira Loka, Taman Tebing Breksi, dan Hutan Pinus Sari, mendapat izin beroperasi uji coba. Selama uji coba, jumlah pengunjung dibatasi maksimal 25 persen dari kapasitas. Pengunjung juga harus memakai aplikasi Peduli Lindungi sebagai syarat masuk.
βSurat dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) terkait uji coba itu sudah keluar. Setelah itu, kami langsung berkoordinasi dan mengecek ke tiga destinasi wisata yang ditunjuk,β kata Kepala Dinas Pariwisata DIY Singgih Raharjo, Senin (13/9/2021), di Yogyakarta.