logo Kompas.id
โ€บ
Nusantaraโ€บKepulauan Mentawai Kehabisan...
Iklan

Kepulauan Mentawai Kehabisan Stok Vaksin Covid-19

Kabupaten Kepulauan Mentawai, Sumatera Barat, mulai kehabisan vaksin Covid-19 sejak dua pekan terakhir. Upaya vaksinasi tersendat di tengah meningkatnya antusiasme masyarakat.

Oleh
YOLA SASTRA
ยท 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/hfClIz__CyB0iWRZ05Sud3zRGjA=/1024x684/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F06%2F0dad364e-b394-41d2-872e-edd260c4f11b_JPG.jpg
KOMPAS/YOLA SASTRA

Petugas menyuntikkan vaksin Covid-19 kepada warga di Lapangan Imam Bonjol, Padang, Sumatera Barat, Sabtu (19/6/2021). Vaksinasi massal yang diadakan Polda Sumbar dan Polresta Padang ini menyasar warga usia 18 tahun ke atas.

PADANG, KOMPAS โ€” Kabupaten Kepulauan Mentawai, Sumatera Barat, mulai kehabisan vaksin Covid-19 sejak dua pekan terakhir. Upaya vaksinasi tersendat di tengah meningkatnya antusiasme masyarakat. Dinas Kesehatan Sumbar menunggu kiriman vaksin dari Kementerian Kesehatan yang diperkirakan tiba dalam pekan ini.

Kepala Dinkes Kepulauan Mentawai Lahmuddin Siregar, Selasa (3/8/2021), mengatakan, dari 15 puskesmas di kabupaten ini, 11 puskesmas di antaranya sudah kehabisan stok vaksin. Kekosongan stok vaksin itu mulai berlangsung sejak dua pekan terakhir.

Editor:
aufrida wismi
Bagikan