logo Kompas.id
β€Ί
Nusantaraβ€ΊPemeriksaan Masif di Sulut...
Iklan

Pemeriksaan Masif di Sulut Masih Terkendala Kapasitas Laboratorium

Sulawesi Utara bertekad memenuhi target pengujian 4.413 sampel dalam sehari selama PPKM. Namun, upaya ini kerap terhambat oleh kapasitas laboratorium yang terbatas.

Oleh
KRISTIAN OKA PRASETYADI
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/T-WjTzG82HgkWLcaBMqOu0nIiZM=/1024x684/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F07%2F6580721b-18a9-48c4-83aa-d6fbfbc9e3ec_jpg.jpg
KOMPAS/KRISTIAN OKA PRASETYADI

Petugas mengambil sampel usap warga untuk uji reaksi rantai polimerase (PCR) di Wanea, Manado, Sulawesi Utara, Selasa (27/7/2021).

MANADO, KOMPAS β€” Satuan Tugas Covid-19 di Sulawesi Utara bertekad memenuhi target pengujian 4.413 sampel dalam sehari selama pembatasan kegiatan masyarakat diberlakukan. Kendati demikian, upaya ini kerap terhambat oleh kapasitas laboratorium yang terbatas.

Di tingkat provinsi, Satgas Covid-19 Sulut berusaha meningkatkan cakupan tes melalui pendaftaran secara dalam jaringan. Warga yang merasakan gejala atau berkontak erat dengan penderita Covid-19 dapat mengikuti pengambilan sampel untuk tes reaksi rantai polimerase (PCR).

Editor:
Mohamad Final Daeng
Bagikan