Iklan
Setelah Disembelih, Daging Hewan Kurban Diperiksa Ulang Petugas Pemkot Surabaya
Tim Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Surabaya memeriksa kesehatan seluruh hewan kurban menjelang hari raya Idul Adha.
SURABAYA, KOMPAS β Menjelang hari raya Idul Adha 1442 Hijriah, petugas dari Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Surabaya melakukan pemeriksaan kesehatan terhadap hewan kurban di berbagai titik lokasi penjualan. Setelah hewan disembelih, pemeriksaan akan kembali dilakukan terhadap daging kurban.
Penjualan hewan kurban mulai bermunculan dua pekan lalu di berbagai lokasi, termasuk paling banyak di Jalan Ir Soekarno (MERR) Surabaya. Pantauan Kompas hingga Senin (19/7/2021), penjualan hewan kurban umumnya menaati protokol kesehatan.