Iklan
Asrama Haji Donohudan Boyolali Dijadikan RS Darurat Covid-19
Asrama Haji Donohudan di Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah, akan dialihkan fungsinya menjadi RS darurat Covid-19. Keberadaannya diharapkan mampu mengurangi kepadatan pasien di sejumlah rumah sakit rujukan.
SURAKARTA, KOMPAS โ Asrama Haji Donohudan di Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah, yang sebelumnya dijadikan tempat isolasi terpusat akan dialihkan fungsinya menjadi rumah sakit darurat Covid-19. Menurut rencana, rumah sakit darurat digunakan untuk merawat pasien Covid-19 bergejala ringan dari wilayah Kota Surakarta dan sekitarnya.
Asrama Haji Donohudan mampu menampung sekitar 800 orang. Keberadaan rumah sakit darurat ini nantinya diharapkan mampu mengurangi kepadatan pasien di sejumlah rumah sakit rujukan.