FotografiFoto CeritaPerayaan Panen Tembakau di...
KOMPAS/P RADITYA MAHENDRA YASA

Perayaan Panen Tembakau di Lereng Gunung Merbabu

Tradisi Tungguk Mbako sebagai ucapan syukur atas panen tembakau di lereng Gunung Merbabu

Oleh
P Raditya Mahendra Yasa
· 1 menit baca

Medio Juli-Agustus merupakan harapan dan perayaaan bagi sebagian petani lereng Gunung Gunung Sumbing, Sindoro dan Merbabu di Jawa Tengah. Seiring bersama puncak musim kemarau yang kering itulah tanaman tembakau sebagai komoditas utama yang ditanam petani.

Menjelang musim panen mereka sudah sibuk dengan berbagai macam ritual untuk menyambutnya. Suasana musim tembakau akan terasa di beberapa tempat antara lain di Temanggung, Wonosobo, Magelang dan Boyolali. Pedagang keranjang, jasa angkut sampai buruh petik hingga rajang akan kebagian rezeki dari tanaman yang mulai masuk ke nusantara sekitar abad Ke-17.

https://cdn-assetd.kompas.id/UwZCwGOUQLqEuwv419eLDWgjiFs=/1024x681/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F07%2F20210706WEN-Tradisi-Tembakau1_1625549661.jpg
KOMPAS/P RADITYA MAHENDRA YASA

Suasana Dusun Gunungsari, Boyolali, yang terletak di lereng Gunung Merbabu.

Memuat data...
Memuat data...