logo Kompas.id
NusantaraDesa dan Kelurahan di Jabar...
Iklan

Desa dan Kelurahan di Jabar Sediakan Ruang Isolasi untuk Pasien Covid-19 Bergejala Ringan

Desa dan kelurahan di Jawa Barat diwajibkan menyediakan ruang isolasi bagi pasien Covid-19. Penggunaan fasilitas ini diharapkan menekan tingkat keterisian rumah sakit rujukan Covid-19 yang hampir penuh.

Oleh
TATANG MULYANA SINAGA
· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/XXihmabo8GVcDzEoSwYwM8xbgcQ=/1024x683/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F06%2F20200604TAM-01_1593000223.jpg
KOMPAS/TATANG MULYANA SINAGA

Petugas Pusat Kesejahteraan Sosial (Puskesos) Desa Tenjolaya, Kecamatan Pasirjambu, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, merapikan kasur di rumah isolasi Covid-19, Rabu (24/6/2020). Fasilitas itu disiapkan sebagai tempat isolasi warga yang pulang kampung dari zona merah.

CIANJUR, KOMPAS — Menghadapi lonjakan kasus Covid-19, desa dan kelurahan di Jawa Barat diwajibkan menyediakan ruang isolasi pasien Covid-19. Fasilitas itu diperuntukkan bagi pasien bergejala ringan hingga sedang.

Penggunaan ruang isolasi tersebut diharapkan menekan tingkat keterisian rumah sakit rujukan Covid-19. Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil memastikan pasien di ruang isolasi desa dan kelurahan tetap dipantau kesehatannya oleh dokter dan tenaga kesehatan lainnya.

Editor:
Cornelius Helmy Herlambang
Bagikan