logo Kompas.id
โ€บ
Nusantaraโ€บPola Kerja Sama Penerbangan ke...
Iklan

Pola Kerja Sama Penerbangan ke Bandara Ngloram di Blora Dimatangkan

Bandara Ngloram, di bawah Satuan Pelayanan Bandar Udara Ngloram-Blora, terus dipersiapkan agar bisa segera beroperasi. Panjang landas pacu bandara tersebut kini 1.500 meter, dengan lebar 30 meter.

Oleh
ADITYA PUTRA PERDANA
ยท 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/VMj0Lf-sUXUKV4MBjYZ84SLZ6Ok=/1024x576/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F05%2Febd91649-ab5a-44c2-ad32-c161472072af_jpg.jpg
KOMPAS/ADITYA PUTRA PERDANA

Tampak pembangunan terminal Bandara Ngloram, di Cepu, Kabupaten Blora, Jawa Tengah, Kamis (27/5/2021). Pembangunan terminal ditargetkan selesai pada 2021, begitu juga dengan pengoperasian bandara. Di sekitar sawah tersebut, akan segera dibuatkan akses menuju bandara.

BLORA, KOMPAS โ€” Pembangunan terminal Bandara Ngloram, di Cepu, Kabupaten Blora, Jawa Tengah, dikebut dan ditargetkan rampung pada 2021. Sementara skema kerja sama penerbangan ke bandara tersebut masih dimatangkan. Bandara yang terletak di ujung timur Jateng itu diharapkan membuka aksesibilitas ke Blora dan sekitarnya serta mendongkrak ekonomi daerah.

Bandara Ngloram, yang tidak aktif selama 34 tahun, sebelumnya dikhususkan mendukung industri minyak dan gas di Cepu dan sekitarnya. Pada 2018, aset milik Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral itu dialihkan ke Kementerian Perhubungan untuk dijadikan bandara umum. Landas pacu bandara tersebut kini 1.500 meter, dengan lebar 30 meter.

Editor:
Siwi Yunita
Bagikan