logo Kompas.id
β€Ί
Nusantaraβ€ΊDelapan Ratus Rumah Terendam...
Iklan

Delapan Ratus Rumah Terendam Banjir di Pesisir Selatan

Sekitar 800 rumah terendam banjir di dua nagari, Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat. Selain hujan deras dan pendangkalan Sungai Batang Tapan, banjir berulang diduga dipicu oleh kerusakan hutan di kawasan hulu.

Oleh
YOLA SASTRA
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/CRzBoE1mpJ3kcpP4WCyj3Eoql3o=/1024x530/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F05%2F187189259_970225990387274_3989630963784333973_n_1621246423.jpg
DOKUMENTASI NAGARI BINJAI TAPAN

Warga melintasi banjir di Nagari Binjai Tapan, Kecamatan Ranah Ampek Hulu Tapan, Pesisir Selatan, Sumatera Barat, Senin (17/5/2021).

PADANG, KOMPAS β€” Sekitar 800 rumah terendam banjir di dua nagari di Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat. Meskipun mulai surut, banjir masih menggenangi permukiman. Selain hujan deras dan pendangkalan Sungai Batang Tapan, banjir berulang ini diduga dipicu oleh kerusakan hutan di kawasan hulu.

Dua nagari yang terendam banjir adalah Nagari Binjai Tapan dan Nagari Kampung Tangah Tapan, Kecamatan Ranah Ampek Hulu Tapan. Banjir  merendam permukiman sejak Minggu (16/5/2021) sore. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.

Editor:
aufrida wismi
Bagikan