logo Kompas.id
β€Ί
Nusantaraβ€ΊSebanyak 60 Persen Narapidana ...
Iklan

Sebanyak 60 Persen Narapidana di Jatim Mendapat Remisi Lebaran

Sebanyak 12.885 warga binaan pemasyarakatan di Jawa Timur, atau lebih dari 60 persen dari total napi, menerima remisi khusus pada perayaan Idul Fitri 1442 Hijriah. Hal itu menghemat pengeluaran negara Rp 7,7 miliar.

Oleh
RUNIK SRI ASTUTI
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/Tw_9gaJy_Mn0aYFRGx2paIYEz2w=/1024x768/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F04%2F20200403-foto-lapas-porong1_1585909131.jpg
DOKUMENTASI LAPAS PORONG

Sejumlah warga binaan Lapas Porong langsung sujud syukur karena bisa kembali ke keluarga setelah mengikuti program asimilasi dan integrasi untuk cegah Covid-19, Jumat (3/4/2020)

SIDOARJO,KOMPAS β€” Sebanyak 12.885 warga binaan pemasyarakatan di Jawa Timur menerima remisi khusus pada perayaan Idul Fitri 1442 Hijriah. Jumlah tersebut mencapai 60 persen dari total narapidana di Jatim dan merupakan jumlah remisi terbanyak dalam beberapa tahun belakangan.

Meski demikian, Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (HAM) Kantor Wilayah Jatim menegaskan, pemberian remisi tersebut bukan implementasi dari obral pengurangan hukuman. Penentuan keringanan hukuman telah sesuai prosedur yang ditetapkan oleh undang-undang, di antaranya melalui sidang yang digelar tim penilai pemasyarakatan.

Editor:
aufrida wismi
Bagikan