Iklan
Idul Fitri Menjadi Momen untuk Memperkuat Perdamaian di Papua
Umat Islam di 28 kabupaten dan 1 kota di Papua mengikuti shalat Id dengan aman di masjidnya masing-masing. Untuk memperlancar shalat, umat agama lain pun turut membantu.
JAYAPURA, KOMPAS β Pelaksanaan ibadah shalat Id dalam peringatan Idul Fitri 1442 Hijriah di Papua berjalan aman. Idul Fitri pada tahun ini menjadi momentum untuk merajut perdamaian di tanah Papua.
Hal ini disampaikan Kepala Kepolisian Daerah Papua Inspektur Jenderal Mathius Fakhiri seusai mengikuti ibadah shalat Id di Jayapura, Kamis (13/5/2021).