logo Kompas.id
β€Ί
Nusantaraβ€ΊWisatawan di Purwakarta Harus ...
Iklan

Wisatawan di Purwakarta Harus Tunjukkan Kartu Identitas Saat Libur Lebaran

Pengunjung tempat wisata di Purwakarta, Jabar, wajib menunjukkan kartu identitas sebagai warga lokal saat libur Lebaran berlangsung. Langkah ini dilakukan untuk mencegah warga luar kabupaten berwisata lintas daerah.

Oleh
MELATI MEWANGI
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/BwZ7CZw6z98eSXDFCO3KH6C7Ps0=/1024x683/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F12%2F423a80a0-5d01-4652-843b-98aca8a72de3_JPG.jpg
KOMPAS/MELATI MEWANGI

Setiap pengunjung wajib untuk menerapkan protokol kesehatan di kawasan wisata Istora Jatiluhur, Purwakarta, Jawa Barat, Senin (28/12/2020). Selama berkeliling di area wisata, masker wajib dikenakan.

PURWAKARTA, KOMPAS β€” Warga Purwakarta, Jawa Barat, yang berlibur saat Lebaran harus membawa dan menunjukkan kartu identitas. Langkah ini dilakukan untuk memastikan mereka adalah warga lokal dan mencegah datangnya warga dari luar Purwakarta.

Aturan ini terkait larangan mudik Lebaran pada 6-17 Mei 2021. Hal ini berlaku bagi semua warga yang melakukan perjalanan ke sejumlah daerah dengan transportasi apa pun. Tujuannya, meminimalkan penularan Covid-19.

Editor:
Cornelius Helmy Herlambang
Bagikan