Iklan
Terdampar di Cirebon, Bangkai Paus Biru Akan Ditenggelamkan
Penenggelaman bangkai paus biru atau ”Balaenoptera musculus” yang terdampar di perairan Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, Minggu (10/4/2021), untuk mencegah pembusukan sekaligus bisa menjadi rumpon alami.
CIREBON, KOMPAS — Bangkai paus biru (Balaenoptera musculus) yang terdampar di perairan Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, Sabtu (10/4/2021), bakal ditenggelamkan. Selain mencegah pembusukan, penenggelaman juga diharapkan menjadi rumpon alami bagi ikan lainnya.
Nelayan menemukan ikan raksasa itu sekitar pukul 02.00 saat menjaring di perairan Desa Bungko, Kecamatan Kapetakan. Dari permukiman warga, lokasinya sekitar 1 mil atau 15 menit menggunakan kapal nelayan.