Jateng Dorong UMKM Lebih Berperan Menopang Ekonomi Kerakyatan
Usaha mikro, kecil, dan menengah mesti didorong lebih berperan mengangkat ekonomi masyarakat, terutama yang terdampak pandemi Covid-19. Produk berkualitas dan kreativitas pemasaran diyakini mampu mendongkrak produksi.
WONOGIRI, KOMPAS โ Usaha mikro, kecil, dan menengah berpeluang menjadi tulang punggung mengangkat ekonomi riil sekaligus mengatasi kemiskinan secara berkelanjutan. Tugas pemerintah dan swasta untuk membina dan membantu pemasaran produk mereka. Perbankan di daerah didorong lebih berperan dalam pemulihan ekonomi masyarakat di masa pandemi Covid-19.
Hal itu disampaikan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo di sela-sela Gowes Charity peringatan HUT Ke-58 Bank Jateng di Kabupaten Wonogiri, Sabtu (10/4/2021). โDalam situasi serba sulit saat ini, kita tidak bisa hanya mengandalkan bantuan pemerintah. Pemerintah pasti membantu, tetapi ekonomi swadaya mesti bertumbuh, termasuk lewat UMKM,โ katanya.