logo Kompas.id
โ€บ
Nusantaraโ€บAntisipasi Bom Berulang,...
Iklan

Antisipasi Bom Berulang, Pengamanan Diperkuat di Jambi

Pengamanan diperkuat pada tempat-tempat ibadah di Jambi demi mencegah teror bom bunuh diri Makassar berulang. Umat pun turut meningkatkan kerukunan dan keamanan bersama.

Oleh
IRMA TAMBUNAN
ยท 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/8yeh34INyDbCRspUvKt1GhdVhS4=/1024x685/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F03%2F01dbb70c-e599-48ec-b3a8-e8b5a0a323ba_jpg.jpg
KOMPAS/IRMA TAMBUNAN

Tim dari Kepolisian Daerah Jambi berjaga di depan Gereja Santa Teresia Jambi selama Misa Minggu Palma berlangsung, Minggu (28/3/2021). Pengamanan diperkuat pada tempat-tempat ibadah di Jambi demi mencegah teror bom bunuh diri Makassar berulang.

JAMBI, KOMPAS โ€” Forum Kerukunan Umat Beragama Provinsi Jambi mengecam tragedi kemanusiaan bom bunuh diri di Gereja Katedral Makassar, Minggu (28/3/2021) pagi. Mencegah tragedi berulang, umat dan aparat di Jambi bahu- membahu menjaga kerukunan dan turut menjaga keamanan.

Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Provinsi Jambi M Hasbi Umar mengatakan, seluruh perwakilan umat di Jambi langsung bertemu setelah mengetahui kejadian bom bunuh diri di Makassar. Dari hasil pertemuan, para pihak sepakat tindakan itu mencederai hubungan antarumat beragama dan nilai-nilai kerukunan yang telah terbangun dengan baik di Indonesia. Apalagi saat ini masyarakat sedang berjuang menghadapi wabah Covid-19.

Editor:
aufrida wismi
Bagikan