Pemkab Minahasa Utara Promosikan Likupang melalui Duatlon
Ajang olahraga duatlon yang memadukan lari maraton dan bersepeda akan digelar Pemkab Minahasa Utara untuk mempromosikan destinasi pariwisata superprioritas Likupang.
MANADO, KOMPAS β Ajang olahraga duatlon, yang memadukan lari maraton dan bersepeda, akan digelar Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara, Sulawesi Utara, untuk mempromosikan destinasi pariwisata superprioritas Likupang, Sabtu (3/4/2021). Nantinya, Likupang diharapkan juga bisa menjadi tuan rumah kompetisi olahraga internasional.
Dalam dialog yang disiarkan langsung dengan Tribun Manado, Rabu (24/3/2021), Bupati Minahasa Utara Joune Ganda mengatakan, keunggulan utama Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Likupang adalah pantainya. Namun, area di sisi pucuk utara Pulau Sulawesi itu juga direncanakan menjadi kawasan yang terintegrasi.