logo Kompas.id
β€Ί
Nusantaraβ€ΊBatam Dibangun Jadi Markas...
Iklan

Batam Dibangun Jadi Markas Usaha Rintisan Indonesia

Citramas Group dan Sinar Mas Land bekerja sama membangun pusat ekonomi digital Nongsa D-Town di Batam, Kepulauan Riau. Pembangunan itu dirancang untuk menjadikan Batam sebagai markas usaha rintisan di Indonesia.

Oleh
PANDU WIYOGA
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/UruiuPpNX_6H0GwWVyCnqF9GzWA=/1024x640/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F03%2FWhatsApp-Image-2021-03-02-at-16.24.13_1614687872.jpeg
HUMAS NONGSA DIGITAL TOWN

Rancangan Nongsa Digital Town di Batam, Kepulauan Riau. Kawasan itu dibangun untuk menjadi jembatan digital antara Indonesia dan Singapura.

BATAM, KOMPAS β€” Citramas Group dan Sinar Mas Land bekerja sama membangun pusat ekonomi digital Nongsa D-Town di Batam, Kepulauan Riau. Nongsa D-Town, yang pembangunannya akan rampung pada 2023, ditargetkan mampu menyerap sekitar 8.000 tenaga kerja digital. Pembangunan kawasan itu dirancang untuk menjadikan Batam sebagai markas usaha rintisan di Indonesia.

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, Selasa (2/3/2021), mengatakan, pandemi Covid-19 telah mendorong percepatan transformasi digital di segala sektor. Berangkat dari hal itu, Nongsa D-Town di Batam dibangun menjadi jembatan digital yang berperan penting menghubungkan Singapura dengan pusat-pusat pertumbuhan lain di Indonesia.

Editor:
Siwi Yunita
Bagikan