logo Kompas.id
β€Ί
Nusantaraβ€ΊSetiap Hari, Penduduk Miskin...
Iklan

Setiap Hari, Penduduk Miskin di Maluku Bertambah 23 Orang

Dalam enam bulan sejak Maret hingga September 2020, jumlah penduduk miskin di Maluku bertambah 4.220 orang. Artinya, setiap hari terdapat penambahan 23 orang miskin baru di Maluku.

Oleh
FRANSISKUS PATI HERIN
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/0YFeipSxzQCf8x7CHIdGLVsvwew=/1024x576/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F01%2F7e4a94a9-ec5a-4dd9-8265-deb8a8825ff9_jpg.jpg
ABRAHAM MARIWY UNTUK KOMPAS

Permukiman di Kampung Uspisera, Pulau Lirang, Kabupaten Maluku Barat Daya, Maluku, Desember 2019.

AMBON, KOMPAS β€” Badan Pusat Statistik melaporkan jumlah penduduk miskin di Provinsi Maluku meningkat sepanjang periode Maret hingga September 2020, yakni dari 318.180 jiwa menjadi 322.400 jiwa. Sebanyak 4.220 penduduk miskin selama enam bulan itu setara dengan penambahan 23 orang miskin baru per hari.

Data itu dihimpun dari siaran pers Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Maluku yang diunggah pada laman resminya, maluku.bps.go.id, Selasa (16/2/2021). Sehari sebelumnya, BPS di Jakarta merilis angka kemiskinan secara nasional selama periode Maret-September 2020.

Editor:
Mohamad Final Daeng
Bagikan