Iklan
Banjir di Keerom Semakin Meluas
Banjir yang melanda Kabupaten Keerom terus meluas. Banjir dipicu meluapnya sejumlah sungai karena tingginya curah hujan di Keerom sepekan terakhir.
JAYAPURA, KOMPAS β Banjir yang melanda Kabupaten Keerom, Papua, terus meluas ke sejumlah lokasi permukiman warga pada Selasa (9/2/2021). Banjir dipicu meluapnya sejumlah sungai karena tingginya curah hujan di Keerom selama sepekan terakhir.
Berdasarkan pendataan dari Polres Keerom, tiga lokasi baru yang terdampak banjir adalah Arso Satu, Arso Tujuh, dan PIR Satu. Rumah 863 keluarga terdampak banjir di tiga lokasi tersebut.