logo Kompas.id
β€Ί
Nusantaraβ€ΊKKB Kembali Serang Warga di...
Iklan

KKB Kembali Serang Warga di Intan Jaya

Kelompok kriminal bersenjata terus menebar teror di Kabupaten Intan Jaya, Papua. Kelompok ini menembak seorang warga di Distrik Sugapa, ibu kota Intan Jaya, Senin sore.

Oleh
FABIO MARIA LOPES COSTA
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/myk7flOayy3y2wQE_bM9x7OSS6E=/1024x768/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F10%2FIMG-20201024-WA0068_1603794698.jpg
HUMAS POLRES INTAN JAYA

Aparat keamanan bertugas di salah satu kampung di Kabupaten Intan Jaya, 24 Oktober 2020.

JAYAPURA, KOMPAS β€” Kelompok kriminal bersenjata atau KKB dilaporkan kembali menyerang warga di Distrik Sugapa, Kabupaten Intan Jaya, Papua, Senin (8/2/2021) sore. Korban bernama Ramli mengalami luka di pipi karena terkena tembakan dari anggota kelompok tersebut.

Kepala Kepolisian Resor Intan Jaya Ajun Komisaris Besar I Wayan G Antara, saat dihubungi dari Jayapura, Senin malam, membenarkan insiden tersebut. Wayan mengatakan, penembakan terjadi di Bilogai, Distrik Sugapa, sekitar pukul 17.00 WIT. Ia menyatakan, Polres Intan Jaya masih mengumpulkan data terkait insiden tersebut.

Editor:
Mohamad Final Daeng
Bagikan