Pendaratan Perdana untuk Uji Coba Landas Pacu Bandara Purbalingga
Pesawat Beechcraft B200 King Air mendarat perdana dengan lancar di landasan pacu Bandar Udara Jenderal Besar Soedirman Purbalingga, Jawa Tengah. Bandara ini direncanakan beroperasi pada Maret 2021.
PURBALINGGA, KOMPAS โ Pesawat Beechcraft B200 King Air mendarat perdana di landasan pacu Bandar Udara Jenderal Besar Soedirman, Kabupaten Purbalingga, Jawa Tengah, Minggu (31/1/2021) pukul 08.40 WIB. Pesawat milik Balai Besar Kalibrasi Fasilitas Penerbangan (BBKFP) ini melakukan uji coba bandara yang direncanakan beroperasi pada musim Lebaran 2021.
Berdasarkan siaran pers yang diterima, pesawat ini mengangkut rombongan dari Kementerian Perhubungan. Pendaratan perdana pesawat itu sekaligus sebagai uji coba landasan pacu dan menjalankan misi pendaratan untuk mengecek sistem precision approach path indicator (PAPI) atau alat bantu pendaratan pesawat di bandara tersebut.