Gotong Royong Memupuk Harapan pada Budidaya Ikan di Saluran Irigasi Banyumas
Sejumlah warga Desa Wiradadi, Sokaraja, Banyumas, Jawa Tengah, merintis usaha budidaya ikan nila di saluran irigasi. Mereka bergotong royong membangun usaha untuk bangkit dari terpaan pandemi Covid-19.
Ketua Kelompok Minadadi Noviar Ilmawan (53) berdiri di lokasi budidaya ikan nila dan lele di Desa Wiradadi, Sokaraja, Banyumas, Jawa Tengah, Selasa (26/1/2021).Pandemi Covid-19 mendesak orang untuk kreatif bertahan dan menyiasati tantangan. Di Desa Wiradadi, Kecamatan Sokaraja, Banyumas, warga bergotong royong memanfaatkan saluran irigasi dan pekarangan sekitar untuk budidaya ikan. Usaha bersama itu mulai menebar harapan di tengah terpaan pandemi.
βSehari bisa jual 40-50 kilogram ikan nila. Satu kilogramnya Rp 30.000. Ikan sudah dibersihkan,β kata Ketua Kelompok Minadadi Noviar Ilmawan (53), di Sokaraja, Banyumas, Jawa Tengah, Selasa (26/1/2021).