logo Kompas.id
β€Ί
Nusantaraβ€ΊProses Vaksinasi Covid-19...
Iklan

Proses Vaksinasi Covid-19 Mulai Berjalan di Mataram, Masih Ditemukan Kesalahan pada Data Tenaga Kesehatan

Vaksinasi Covid-19 untuk tenaga kesehatan di Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat, mulai berjalan. Hanya saja, masih ditemukan kesalahan data yang membuat tak semua tenaga kesehatan yang terdaftar bisa langsung divaksinasi.

Oleh
ISMAIL ZAKARIA
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/1pCmHAckO5nTO7Tf_dlsKQo-a5w=/1024x768/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F01%2F5e152445-b78b-4ae2-ac39-13588075546c_jpg.jpg
KOMPAS/ISMAIL ZAKARIA

Vaksinator di Puskesmas Mataram, Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat, menyuntikkan vaksin Covid-19 ke Lalu Bramawangsa Banjar (27), salah seorang tenaga kesehatan, Selasa (19/1/2021). Pada tahap awal, Kota Mataram dan Lombok Barat menjadi wilayah pertama di Nusa Tenggara Barat yang melaksanakan vaksinasi bagi tenaga kesehatan. Sementara untuk delapan kabupaten kota lain di NTB akan mulai dilakukan pada Februari mendatang.

MATARAM, KOMPAS β€” Proses vaksinasi tenaga kesehatan sebagai penerima tahap awal vaksin Covid-19 di Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat, mulai berlangsung. Masih ada kesalahan data yang membuat tidak semua tenaga kesehatan terdaftar bisa langsung divaksinasi.

Pencanangan vaksinasi Covid-19 di NTB mulai dilakukan pada Kamis (14/1/2021) lalu. Sebanyak 19 tokoh, termasuk Gubernur dan Wakil Gubernur NTB, mengikuti pemberian perdana vaksin Covid-19 di NTB. Setelah itu, vaksin diberikan kepada tenaga kesehatan di dua wilayah, yakni Mataram dan Lombok Barat.

Editor:
Siwi Yunita
Bagikan