Iklan
Sulut Kebagian 23.760 Dosis Vaksin, Kapasitas Penyimpanan Diatur
Sulawesi Utara akan segera mendapatkan sekitar 15.000 dari 23.760 dosis vaksin Covid-19. Logistik penyimpanan segera disiapkan pula.
MANADO, KOMPAS β Sulawesi Utara akan segera mendapatkan sekitar 15.000 dari 23.760 dosis vaksin Covid-19. Pemerintah provinsi sedang mempersiapkan volume sistem rantai dingin, termasuk di 15 kabupaten dan kota, agar vaksin dapat tersimpan dengan aman.
Dihubungi dari Manado, Minggu (3/1/2021), juru bicara Satuan Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Sulut, Steaven Dandel, mengatakan, distribusi vaksin tahap pertama ke Sulut akan terbagi menjadi dua kloter. Yang pertama sekitar 15.000 dosis dan yang kedua 8.000 dosis. Semua vaksin pada tahap ini adalah buatan perusahaan China, Sinovac.