Massa Bakar Rumah Calon Bupati Boven Digoel
Gangguan keamanan jelang pemungutan suara terjadi di Boven Digoel. Ratusan orang merusak dan membakar rumah Chaerul Anwar, calon bupati dalam Pilkada Boven Digoel.
JAYAPURA, KOMPAS - Massa berjumlah ratusan orang membakar rumah milik calon bupati Boven Digoel, Chaerul Anwar, di Tanah Merah, Kabupaten Boven Digoel, Papua, Senin (30/11/2020). Hal ini diduga terkait dengan kekecewaan pendukung calon bupati Yusak Yaluwo, yang dinyatakan KPU tidak memenuhi syarat mengikuti pilkada.
Kepala Bidang Humas Kepolisian Daerah Papua Komisaris Besar Ahmad Mustofa Kamal, saat dihubungi pada Senin sore, membenarkan insiden pembakaran rumah Chaerul pada pukul 15.30 WIT. Ia memaparkan, pembakaran rumah wakil bupati Boven Digoel itu bermula ketika massa beserta tim sukses yang diduga dari kubu Yusak berkonvoi di pusat Tanah Merah, ibu kota Boven Digoel.