Budidaya Plasma Nutfah Ayam Lokal Potensial
Selain penggunaan pakan berkualitas, peternak juga perlu memperhatikan bibit dan manajemen dalam membudidayakan ayam kampung. Pengembangan budidaya ayam kampung diharapkan menekan ketergantungan impor GPS unggas.
SEMARANG, KOMPAS โ Budidaya ayam kampung dapat lebih optimal dengan penggunaan pakan berkualitas, didukung bibit serta manajemen peternakan yang baik. Pengembangan budidaya ayam kampung berkualitas penting dalam mendukung pelestarian plasma nutfah ayam lokal.
Hal itu mengemuka dalam webinar โAspek Pakan dalam Budidaya Ayam Kampungโ oleh Departemen Peternakan Fakultas Peternakan dan Pertanian Universitas Diponegoro, Semarang, Jawa Tengah, Selasa (10/11/2020). Budidaya ayam kampung perlu terus didorong di tengah banyaknya industri ayam ras.