logo Kompas.id
›
Nusantara›Seruan Moral Keuskupan Atambua...
Iklan

Seruan Moral Keuskupan Atambua untuk Pilkada di Timor Tengah Utara

Biarawan dan biarawati Katolik di Keuskupan Atambua, Nusa Tenggara Timur, menyampaikan seruan moral kepada masyarakat di Kabupaten Timor Tengah Utara, wilayah Keuskupan Atambua, agar saat pilkada memilih yang terbaik.

Oleh
KORNELIS KEWA AMA
· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/XyneT0EPC44FrbhKNnWkgv4iNuw=/1024x768/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F10%2F20201029kora-uskup-atambua-mgr-domi-saku-pr_1603962135.jpg
KOMPAS/KORNELIS KEWA AMA

Uskup Atambua Mgr Dominikus Saku

KEFAMENANU, KOMPAS â€” Para biarawan dan biarawati Katolik di Keuskupan Atambua, Nusa Tenggara Timur, menyatukan hati dan tekad menyampaikan sejumlah seruan moral kepada masyarakat di Kabupaten Timor Tengah Utara, wilayah Keuskupan Atambua. Masyarakat diimbau memilih sesuai hati nurani, tanpa  tekanan dan intimidasi, termasuk oleh para penyelenggara pemilu dan media massa.

Seruan moral ini dipimpin Uskup Atambua Mgr Dominikus Saku  serta dihadiri biarawan dan biarawati Katolik, imam diosesan, perwakilan kaum awam Katolik, perwakilan polres dan kodim, juga tiga pasangan calon (paslon) bupati-wakil bupati Timor Tengah Utara (TTU) di Kefamenanu, Kamis (29/10/2020). Sebelum seruan moral dibacakan, Uskup Domi—demikian panggilan harian Mgr Dominikus Saku—menyampaikan tiga poin utama kepada ketiga paslon.

Editor:
agnespandia
Bagikan