logo Kompas.id
β€Ί
Nusantaraβ€ΊTerinfeksi Covid-19, Seorang...
Iklan

Terinfeksi Covid-19, Seorang Pegawai Dinkes DIY Meninggal Dunia

Satu pegawai Dinas Kesehatan Daerah Istimewa Yogyakarta meninggal setelah terinfeksi Covid-19. Hasil penelusuran kontak kepada sejumlah kontak erat, ada empat pegawai lain yang positif Covid-19.

Oleh
HARIS FIRDAUS
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/LQKQ3vDOyPuQserB8eJtnu-cE_k=/1024x683/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F09%2Fdd4b8299-ed2f-4a2a-8908-3e39418b69a0_jpg.jpg
Kompas/Ferganata Indra Riatmoko

Polisi menyemprotkan disinfektan dalam kampanye pencegahan penularan Covid-19 di Jalan Malioboro, Yogyakarta, Kamis (10/9/2020). Dalam kesempatan itu, Polda Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) menggelar pembagian 200.000 masker dan kampanye pencegahan penularan Covid-19 di kawasan Malioboro.

YOGYAKARTA, KOMPAS β€” Satu pegawai Dinas Kesehatan Daerah Istimewa Yogyakarta meninggal setelah terinfeksi Covid-19. Petugas telah melakukan penelusuran kontak kepada orang-orang yang melakukan kontak erat dengan pegawai tersebut. Hasilnya, ada empat pegawai lain di Dinkes DIY juga dinyatakan positif.

Pegawai Dinas Kesehatan (Dinkes) DIY yang meninggal itu merupakan seorang laki-laki berusia 50 tahun dengan inisial BN. Dia meninggal pada Rabu (23/9/2020) pukul 09.57 di Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Dr Sardjito, Kabupaten Sleman, DIY.

Editor:
Gregorius Magnus Finesso
Bagikan